Mukadimah
Hal ini bermula ketika saya menghadapi masalah pada Microsoft Office 2016 dan berkaitan dengan pembuatan epub. Sebagai pengganti, pada awalnya saya coba gunakan WPS Office, tetapi ternyata tidak berfungsi dengan baik pada saat penyuntingan naskah di dalam Sigil.
Akhirnya, setelah melakukan pencarian dalam beberapa hari, saya menemukan apa yang saya perlukan: FreeOffice 2016 dari SoftMaker. Perangkat lunak (software) ini gratis, dengan memberikan tiga aplikasi: TextMaker (pengolah kata), PlanMaker (pengolah spreadsheet), dan Presentations (pengolah slide).
Pengolah Kata (TextMaker)
FreeOffice 2016 berukuran 73,3MB, cukup ringan, tersedia untuk platform Windows dan Linux, dan pada saat digunakan pun berjalan dengan cukup cepat. Anda dapat mengunduhnya di sini dengan mendaftarkan diri (nama, negara, email) lebih dulu untuk memperoleh nomor serinya.
Dengan menggunakan TextMaker, kita dapat membuat berkas PDF maupun Epub secara langsung dari pengolah kata ini. Silakan perhatikan menunya pada gambar berikut ini.
Ini hal bagus terutama untuk naskah yang berupa teks, sedangkan untuk naskah yang memuat rumus (equation) sudah saya ulas di sana. Satu hal lagi, saya belum mencoba untuk naskah yang memuat tabel dan gambar. Meskipun demikian, bila hasil epub dari TextMaker itu kurang memuaskan, kita masih punya pilihan "standar" dengan menyimpannya dalam bentuk *.html untuk kemudian disunting dan dibuat epub oleh Sigil, sebagaimana telah diulas sebelum ini. Silakan perhatikan pilihan untuk menyimpan berkas berikut ini.
Untuk berkas epub, ukuran kertas kita pilih A5. Pada TextMaker kita klik menu File > Penyetelan halaman > Kertas > Ukuran > A5.
O ya, pada saat pemasangan (instalasi) FreeOffice 2016, saya pilih dalam Bahasa Indonesia sehingga menu-menu pada TextMaker juga berbahasa Indonesia.
Penutup
Menurut saya, FreeOffice 2016 sangat layak untuk digunakan sebagai aplikasi dalam mengolah/menyusun dokumen. Selamat berkarya dalam bentuk epub! Demikian semoga tulisan ini bermanfaat.
$\square$ Adjie Gumarang Pujakelana 2016
No comments:
Post a Comment