Modus dan lingkup perintah (environment) menetapkan cara $\small\LaTeX$ membentuk dokumen.
Modus
Perlu diingat bahwa $\small\LaTeX$ "memperhitungkan" karakter yang kita ketikkan dalam tiga modus, yaitu:- modus paragraf, $\small\LaTeX$ menganggap masukan Anda sebagai urutan kata-kata dan kalimat yang akan dipecah menjadi baris, paragraf, dan halaman.
- modus matematis, yang menghasilkan rumus matematis (akan dibahas kemudian).
- modus kiri-kanan, di mana $\small\LaTeX$ menghasilkan keluaran yang berjalan dari kiri ke kanan.
Hal lain yang perlu diingat adalah perlakuan $\small\LaTeX$ terhadap tanda kurung. $\small\LaTeX$ memiliki sintaksis yang jelas dalam penggunaan tanda kurung.
- ( ) kurung biasa, tanpa perlakuan khusus.
- { } kurung kurawal, untuk parameter perintah, misalnya \begin{document}, dan untuk mengelompokkan bagian dari dokumen ke dalam satu kesatuan, misalnya 2^{n+1}.
- [ ] kurung siku, digunakan sebagai argumen opsional untuk suatu perintah, misalnya \documentsclass[12pt]{article}.
Lingkup Perintah (Environment)
Apa itu environment? Tentu pemaknaannya bergantung pada sistem yang berkenaan dengannya. Di dalam $\small\LaTeX$, environment itu merupakan suatu rangkaian perintah yang diawali oleh \begin{...} dan diakhiri oleh \end{...}. Oleh karena itu penulis mengistilahkannya sebagai lingkup perintah. Cukup banyak lingkup perintah yang tersedia di dalam $\small\LaTeX$, bahkan isi naskah (badan dokumen) pun berupa lingkup perintah karena diawali oleh \begin{document} dan diakhiri oleh \end{document}.Lingkup perintah (environment) $\small\LaTeX$ menetapkan cakupan tempat perintah yang memiliki arti atau bentuk khusus. Dalam beberapa hal, seperti telah Anda baca pada tutorial-tutorial sebelum ini, penulis telah menggunakan lingkup perintah center (lihat contoh-contohnya pada Tutorial No. 4, Tutorial No. 7, dan Tutorial No. 8), tabular, table (lihat contohnya pada Tutorial No. 7), dan figure ((lihat contohnya pada Tutorial No. 8). Berikutnya penulis akan lanjutkan dengan lingkup-lingkup perintah lainnya yang sering kita gunakan dalam tulisan, yaitu enumerate, itemize, dan minipage.
- Enumerate Lingkup perintah enumerate digunakan untuk mengurutkan butir (item) dalam bentuk ``penomoran''. Secara asal/bawaan (default), $\small\LaTeX$ menomorinya dengan angka arab sebagai berikut.
Bila diinginkan penomoran dalam bentuk lainnya, misalnya (1), 1), A., a., (i), dan lain-lain, maka kita memerlukan paket enumitem dengan opsi shortlabels. Pada mukadimah, cantumkan
\usepackage[shortlabels]{enumitem}
Perhatikan contoh penggunaannya berikut ini.Bagaimana kalau kita ingin mengurutkan butir-butir itu ke arah samping (kanan)? Dalam hal itu kita memerlukan opsi inline pada paket enumitem. Kemudian dalam penggunaannya, argumen perintahnya dibubuhi oleh tanda bintang sebagai enumerate* dan kemudian kerenggangan antarbutir diatur oleh opsi itemjoin=\hspace{...}, sedangkan opsi-opsi lainnya sama berlakunya. Perhatikan contoh berikut ini.
Penutup
Penulis rasa tulisan ini sudah cukup panjang (terutama karena sisipan gambar-gambar tersebut). Oleh karena itu lingkup perintah itemize dan minipage akan diulas pada tulisan berikutnya. Penulis berharap, hingga di sini Anda sudah dapat membuat contoh dokumen yang menyertakan daftar butir dengan menggunakan lingkup perintah enumerate.
Demikian semoga bermanfaat.
$\square$ Adjie Gumarang Pujakelana 2017
No comments:
Post a Comment