Monday, March 16, 2015

Cara Membuat Pedoman Penskoran

Membuat kisi-kisi soal, kartu soal, naskah soal, dan pedoman penskoran adalah rangkaian sistem perakitan soal yang (mestinya) sudah terbiasa diakukan oleh para guru. Pada tulisan ini saya arahkan percontohannya tentang guru Matematika yang akan membuat pedoman penskoran untuk tes berbentuk soal uraian (essay). Ini sekaligus merupakan penjelasan tentang cara menyusun contoh dokumen yang sudah diterbitkan di sini.

Pilihan yang tepat untuk membuat pedoman penskoran adalah paket sekaligus kelas dokumen exam dari Philip S. Hirschhorn. Sebagaimana disebutkan dalam pengantarnya,
Paket exam menyediakan kelas exam, yang memudahkan dalam menghasilkan naskah soal, bahkan oleh seorang pemula $\LaTeX$ sekali pun. Perintah-perintah sederhananya tersedia untuk:
  • Membuat soal, bagian dari soal, subbagian dari bagian soal, dan subsubbagian dari subbagian soal, semuanya dengan opsi poin nilai;
  • Membuat tabel penilaian, yang diindeks berdasarkan nomor soal (daftar setiap soal dan total poin yang mungkin untuk soal itu) atau berdasarkan nomor halaman (daftar setiap halaman dengan poin dan total poin yang mungkin untuk halaman tersebut);
  • Membuat kepala halaman (header) dan kakai halaman (footer) yang masing-masing ditentukan dalam tiga bagian: di kiri, di tengah, dan di kanan, dengan cara seperti dalam fancyhdr.
Baiklah, segera kita mulai penyusunan naskah soal ini. Saya pilih ukuran kertas A4 dan ukuran huruf 10pt. Ini adalah opsi pada kelas dokumen.
\documentclass[a4paper,10pt]{exam}
Dalam preamble, kita awali dengan tata letak halaman di mana saya gunakan paket geometry dengan margin yang cocok pada kelas exam ini.
\usepackage[hmargin=1.5cm,top=2cm,bottom=2cm]{geometry}
Jenis huruf untuk teks saya gunakan XCharter sedangkan untuk matematika saya gunakan fourier.
\usepackage{XCharter,fourier}
Agar kebahasaan dan pemenggalan kata mengikuti sistem Bahasa Indonesia, saya cantumkan
\usepackage[indonesian]{babel}
Untuk menyiapkan penggunaan lambang-lambang tertentu, baik dalam teks maupun matematika, saya muat
\usepackage[T1]{fontenc}
Ini yang utama dalam penulisan matematika
\usepackage{amsmath}
Untuk menebalkan tulisan matematika, selain menggunakan perintah \boldmath atau \mathbf{...}, biasanya saya gunakan paket bm.
Paket adjustbox saya sertakan untuk digunakan dalam environment minipage agar teks atau matematika di dalamnya merapat ke tepi atasnya. Sedangkan untuk pewarnaan saya lebih suka menggunakan paket xcolor dengan mencantumkan ketiga opsi.
\usepackage{adjustbox}
\usepackage[svgnames,dvipsnames,table]{xcolor}
Untuk pengurutan atau penyusunan daftar urut saya siapkan paket enumitem beserta opsinya, sedangkan untuk pembuatan tabel dan pengaturan baris dan kolomnya saya siapkan paket-paket booktabs, array, multirow.
\usepackage[inline,shortlabels]{enumitem}
\usepackage{booktabs,array,multirow}
Berikutnya kita akan menetapkan kepala dan kaki untuk tiap halaman.
\pagestyle{headandfoot}
\firstpageheader{...}{...}{...} % header untuk halaman pertama
\runningheader{...}{...}{...} % header untuk halaman kedua dan seterusnya

\runningheadrule % garis pembatas header

\firstpagefooter{...}{...}{...} % footer untuk halaman pertama
\runningfooter{...}{...}{...} % footer untuk halaman kedua dan seterusnya
Kita dapat mengisi tiap bagiannya sesuai dengan keperluan. Misalnya, pada bagian kanan-atas halaman pertama ingin kita isi dengan tanggal, maka kita tuliskan tanggal dimaksud; atau jika kita ingin tanggal yang tercetak itu adalah hari ini, maka kita nyatakan perintah \today.

Sekarang kita akan menyiapkan perintah untuk pengisian tabel penilaian. Untuk ini kita atur agar sesuai dengan keinginan kita (dalam Bahasa Indonesia). Saya letakkan tabel ini pada bagian atas halaman pertama dalam bentuk mendatar. Oleh karena itu perintah-perintah terkait berikut ini diawali oleh huruf "h" (dari kata horizontal). 
\pointpoints{bobot}{bobot}
\hqword{No. Soal}
\hpword{Bobot Soal}
\htword{Jumlah}
\hsword{Skor Maksimum}
Jika kita menginginkan bentuk tabel penilaian itu tegak, maka huruf "h" itu diganti oleh "v" (dari kata vertikal). 

Sekarang kita mengarah ke penyusunan butir soal (question). Dalam exam, soal-soal disusun dalam environment
\begin{questions}
...
\end{questions}
dan setiap soal diawali oleh perintah
\question[...]
Opsi dalam kurung siku itu diisi oleh bobot untuk soal tersebut, yang dalam exam diperlakukan sebagai \totalpoints. Kemudian, agar pada setiap butir soal ditunjukkan bobotnya, maka saya berikan perintah
\qformat{\bfseries Soal Nomor \thequestion\hspace{14cm} bobot = \totalpoints\hfill}

Terakhir, kita memasuki bagian utama dalam penskoran, yaitu jawaban atas soal beserta skor-skor untuk tiap tahap yang dinilai. Paket exam telah menyediakan environment untuk hal ini, yaitu
\begin{solution}
...
\end{solution}
Agar judulnya dalam Bahasa Indonesia, saya berikan perintah baru
\renewcommand{\solutiontitle}{\noindent\textbf{Jawaban:}\enspace}
Jawaban-jawaban ini dapat ditunjukkan dan dapat disembunyikan. Ini dikendalikan oleh perintah 
\printanswers
Untuk menyembunyikan jawaban, letakkan lambang "%" di kiri perintah itu, sehingga menjadi %printanswers.

Demikianlah, hal dasar dalam membuat dokumen pedoman penskoran dengan menggunakan paket dan kelas dokumen exam sudah dijelaskan seperlunya. Berikut ini pengkodean selengkapnya untuk uraian di atas beserta dokumen yang dihasilkannya. Contoh dokumen ini saya susun melalui Online LaTeX Editor ShareLaTeX
Demikian semoga bermanfaat.

Adjie Gumarang Pujakelana 2015 

\documentclass[a4paper,10pt]{exam}
%----------------paket utama
\usepackage[hmargin=1.5cm,top=2cm,bottom=2cm]{geometry}
\usepackage{XCharter,fourier}
\usepackage[indonesian]{babel}
\usepackage[T1]{fontenc}
\usepackage{amsmath}
\usepackage{adjustbox}
\usepackage[svgnames,dvipsnames,table]{xcolor}
%--------------------------
\usepackage[inline,shortlabels]{enumitem}
\usepackage{booktabs,array,multirow}

%----------------header dan footer
\pagestyle{headandfoot}
\firstpageheader{kiri-atas-1}{tengah-atas-1}{kanan-atas-1} % header untuk halaman pertama
\runningheader{kiri-atas-2dll}{tengah-atas-2dll}{kanan-atas-2dll} % header untuk halaman kedua dan seterusnya

\runningheadrule%garis pembatas header

\firstpagefooter{kiri-bawah-1}{tengah-bawah-1}{kanan-bawah-2} % footer untuk halaman pertama
\runningfooter{kiri-bawah-2dll}{tengah-bawah-2dll}{kanan-bawah-2dll} % footer untuk halaman kedua dan seterusnya

%----------------penerjemahan perintah
\pointpoints{bobot}{bobot}
\hqword{No. Soal}
\hpword{Bobot Soal}
\htword{Jumlah}
\hsword{Skor Maksimum}

\qformat{\bfseries Soal Nomor \thequestion\hspace{14cm} bobot = \totalpoints\hfill}
\renewcommand{\solutiontitle}{\noindent\textbf{Jawaban:}\enspace}
\printanswers % (atau [answers] pada opsi kelas dokumen) penyedia jawaban

\let\ds\displaystyle
\parindent0em

\begin{document}

\rule[2ex]{\textwidth}{1pt}%

\addpoints %perintah pembobotan dan penskoran
\begin{center}
\gradetable[h][questions]
\end{center}

\begin{questions}       % soal nomor 1
\question[15]
Jika $\ds x=\sqrt{3-\sqrt{5}}$ dan $\ds y=\sqrt{3+\sqrt{5}}$, berapakah nilai dari $\ds(x-y)^2+5xy$?
    \begin{solution}
\begin{align*}
\ds(x-y)^2+5xy &=\left(\sqrt{3-\sqrt{5}}-\sqrt{3+\sqrt{5}}\right)^2+5\sqrt{3-\sqrt{5}}\ \sqrt{3+\sqrt{5}}{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}\\
&=\left(\sqrt{3-\sqrt{5}+3+\sqrt{5}-2\sqrt{\left(3-\sqrt{5}\right)\left(3+\sqrt{5}\right)}}\right)^2+5\sqrt{\left(3-\sqrt{5}\right)\left(3+\sqrt{5}\right)}{\color{SteelBlue}\quad\cdots\ 2}\\
&=\left(\sqrt{6-2\sqrt{9-5}}\right)^2+5\sqrt{9-5}{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 2}\\
&=\left(\sqrt{6-2\sqrt{4}}\right)^2+5\sqrt{4}{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}\\
&=\left(\sqrt{2}\right)^2+10{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}\\
&=12{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}
\end{align*}
\flushright \textbf{Skor maksimum = 8}
    \end{solution}
    
\question[10]       % soal nomor 2
Garis yang melalui titik ($a$, $b$) memotong tegak lurus garis $2x + 3y - 13 = 0$ di titik ($-b$, $a$). \\
Tentukan nilai dari $a+b$.
\begin{solution}
\adjustbox{valign=t}{\begin{minipage}{0.425\textwidth}
\begin{description}
\item[Garis 1\hspace{5mm}] $y-b = m(x-a)${\color{SteelBlue}\qquad\ldots\quad 1}
\item[Garis 2\hspace{5mm}] $2x + 3y - 13 = 0${\color{SteelBlue}\qquad\ldots\quad 1}
\item[\hspace{1.6cm}] $\ds y = -\frac{2}{3}x+\frac{13}{3}${\color{SteelBlue}\qquad\ldots\quad 2}
\end{description}
Hubungan gradien kedua garis: 
\[-\frac{2}{3}m=-1{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 2}\]
\[m=\frac{3}{2}{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\]
Titik potong ($-b$, $a$), maka{\color{SteelBlue}\qquad\ldots\quad 1}
\end{minipage}}%
\hfill
\adjustbox{valign=t}{\begin{minipage}{0.475\textwidth}
\begin{align*}
\textrm{Garis 1}\hspace{1cm} y-b &= m(x-a){\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
a-b &= \frac{3}{2}(-b-a){\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
2a-2b &= 3(-b-a){\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
2a-2b &= -3b-3a{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
b &= -5a{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
\textrm{Garis 2}\hspace{1.5cm} 2x + 3y - 13 &= 0{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
2(-b) + 3a - 13 &= 0{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
-2b + 3a - 13 &= 0{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
-2(-5a) + 3a - 13 &= 0{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
10a + 3a - 13 &= 0{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
13a - 13 &= 0{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
a &= 1{\color{SteelBlue}\qquad\cdots\quad 1}\\
\end{align*}
\end{minipage}}%

sehingga $b = -5(1)=-5)$. {\color{SteelBlue}\qquad\ldots\quad 2}\\
Jadi nilai dari $a+b=1+(-5)=-4$.{\color{SteelBlue}\qquad\ldots\quad 2}

\flushright \textbf{Skor maksimum = 14}
   \end{solution}

\question[10]       % soal nomor 3
Tentukan batas-batas nilai $m$ agar akar-akar persamaan kuadrat  $x^2 - mx - m + 3 = 0$ berbeda tanda. 
    \begin{solution}
\begin{align*}
\ds x_1x_2 &< 0{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}\\
-m+3 &< 0{\color{SteelBlue}\quad\cdots\ 2}\\
-m &< -3{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}\\
m &> 3{\color{SteelBlue}\quad\cdots\cdots\cdots\quad 1}
\end{align*}
\flushright \textbf{Skor maksimum = 5}
    \end{solution}   
    
\question[20]       % soal nomor 4
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
    \begin{solution}
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
\flushright \textbf{Skor maksimum = \ldots}
    \end{solution} 
    
\question[25]       % soal nomor 5
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
    \begin{solution}
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
\flushright \textbf{Skor maksimum = \ldots}
    \end{solution} 

\question[10]       % soal nomor 6
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
    \begin{solution}
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
\flushright \textbf{Skor maksimum = \ldots}
    \end{solution} 

\question[10]       % soal nomor 7
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
    \begin{solution}
bla\ldots bla\ldots bla\ldots
\flushright \textbf{Skor maksimum = \ldots}
    \end{solution} 

\end{questions}

\end{document}




4 comments:

Gunanto said...

Wah ijin saya terapkan dalam RPP saya ya Pak Eman, ini sangat menarik dan saya perlukan. Terima kasih.

Eman Sulaeman said...

Silakan, Pak.

Samuel S said...

BAGAIMANA CARA INSTALL PAKET EXAM NYA

Eman Sulaeman said...

Saya menggunakan TeX Live sehingga tanpa perlu memasang paket/kelas dokumen exam karena sudah sekaligus terpasang. Bapak menggunakan software apa?

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...